Di cuaca yang dingin, bangun pagi memang merupakan cobaan berat dan sulit buat dilakukan. Tapi tidak peduli seberapa sulitnya, pasti kamu juga gak akan melakukan hal gila seperti anak 14 tahun ini!
Berdasarkan berita setempat, baru-baru ini di China terjadi sebuah kejadian mengejutkan seorang anak melompat dari gedung, ternyata pelakunya adalah seorang anak SMP berusia 14 tahun. Karena cuaca yang dingin, dia tidak mau bangun pagi itu, padahal hari itu mereka sekaluarga sedang bersiap-siap unuk pulang kampung, jadi ibunya terus meneriakinya untuk bangun, tapi karena tidak ada respon, ibunya langsung menarik selimutnya dan menyuruhnya untuk bersiap-siap.
Karena emosi dibangunkan dengan cara itu, anak ini marah dan langsung berlari menuju ke teras di rumahnya lantai 12 dan langsung melompat. Tapi tidak sampai 1 detik setelah itu, dia menyesal akan perilakunya ini, ia langsung menarik jaring di depan rumah lantai 11 dan berhasil selamat sehingga tidak lagi terus jatuh ke bawah.
Tapi apa yang dilakukan anak ini tentu sangat mengejutkan kedua orang tuanya. Demi menyelamatkan anaknya agar tidak jatuh lagi karena pegangannya pada jaring itu lepar, mereka kemudian mengubah seprai di kamar menjadi tali penyelamat dan langsung melapor polisi. Waktu petugas keamanan datang, mereka melihat kalau anak SMP ini sudah cukup berat sehingga dia merobek jaring keamanan di rumah lantai 11 itu. Belakangan mereka membantunya naik dan menyelamatkannya.
Aduh nak, emosi kamu cuman gara-gara dibangunin gitu bener-bener luar biasa banget! =.=
Cuman karena gak mau bangun, akhirnya dia malah membuat berita besar kayak gini dan membuat petugas keamanan harus menyelamatkan dia. Waktu mereka tanya apa penyebabnya lompat dari lantai 12, apa gak malu jawabnya??
sumber : Ifeng news