Buaya adalah salah satu hewan tertua di dunia, namun di tengah-tengah lingkungan yang keras ini, yang mengharuskannya menghadapi keserakahan manusia, buaya tetap berjuang untuk mempertahankan hidupnya. Belakangan ini sebuah organisasi perlindungan hewan (PETA) sangat mengkhawatirkan situasi peternakan buaya saat ini dan bahkan membuatkan sebuah video pendek yang membuat orang yang menontonnya berkeringat dingin dan sedih.
Di peternakan buaya, buaya-buaya ini hidup di lingkungan yang benar-benar buruk, yaitu kolam yang kotor dan sempit. Saat mereka berumur 15 bulan maka mereka harus bersiap-siap untuk diambil kulitnya. Mungkin hanya mendengar diambil kulitnya tidaklah begitu mengerikan, tapi saat sahabat Cerpen tau bagaimana "proses pengambilan kulit buaya" itu, pastilah hatimu akan tersayat luar biasa.
Buaya yang akan diambil kulitnya akan dipotong di bagian lehernya dan dimasukkan selang dari potongan tersebut guna mengeluarkan darah buaya. Namun selang besi yang dimasukkan dilakukan pada kondisi buaya yang sedang hidup. Darah bauya dibiarkan menetes sedemikian rupa dan para pekerja mulai menguliti buaya. Saat proses pengulitan itupun sebenarnya buaya masih belum mati alias buaya masih dalam keadaan hidup walaupun nadi di lehernya sudah dipotong dan darahnya sudah menetes keluar.
Apa yang dilakukan ini sangatlah tidak berperasaan. Mungkin ada yang bertanya, apa gunanya kulit buaya itu diambil? Kulit buaya adalah bahan dasar untuk pembuatan tas, dompet, ikat pinggang bahkan sepatu dari kulit yang memiliki nilai jual tinggi.
Bagi beberapa pihak, mereka mendapatkan keuntungan yang luar biasa dari bisnis ternak buaya ini. Tapi jika dilihat dari sisi fauna, maka hanya tinggal menghitung hari, kita akan kehilangan hewan ini di muka bumi.
Berharap setelah membaca artikel ini, para sahabat Cerpen bisa membagikan info ini ke orang terdekat kalian yang sering menggunakan barang-barang yang terbuat dari kulit buaya sehingga dapat mengurangi tingkat "dagang kulit buaya".
Ayo sama-sama kita buat bumi ini menjadi tempat yang lebih baik lagi.
Berikut video lengkap yang dibuat oleh PETA guna menyelamatkan species buaya agar tidak punah.
Sumber: bomb01