Sekilas Terlihat Biasa, Tapi Ada yang Aneh dengan Foto Ini, Netizen: Bayangannya Ikut Selfie

Sebuah postingan foto sering kali membuat heboh netizen, karena hasilnya yang tidak sesuai atau ada sosok yang mengacaukan.
Biasanya, sosok yang mengacaukan pada sebuah foto itu disebut photoboomb.
Entah bisa dikategorikan photoboomb atau bukan, sebuah foto membuat heboh netizen karena ada sosok yang tidak seharusnya ada di foto tersebut.



Foto ini diposting oleh pemilik akun Instagram @raja_ngakak, Senin (26/9/2016).

Tampak dalam foto tersebut, sepasang pria dan wanita sedang swafoto.

Wanita itu terlihat mengenakan hijab warna merah dengan dalaman hijab berwarna cream.

Sementara pria yang disampingnya terlihat mengenakan kemeja putih kebiruan dan kacamata.

Jika dilihat pada pantulan kaca jendela yang ada di belakang mereka, tampak yang memegang kamera adalah pria tersebut.

Nah, sosok yang mengejutkan di foto ini juga muncul di pantulan kaca tersebut.


Jika diperhatikan, pantulan wanita di foto tersebut aneh.

Sebab, seharusnya dengan posisi wajahnya yang menghadap kamera, maka pantulan di kaca adalah bagian punggungnya.

Namun, yang terlihat malah wajah wanita tersebut seolah sedang membalikan sebagian tubuh dan wajahnya ke belakang.

Entah hasil edit atau karena teknik kamera, namun foto tersebut mengundang banyak komentar dari netizen.

Hingga berita ini dibuat, foto tersebut telah disukai sebanyak 15 ribu kali dan dikomentari ratusan netizen.

Berikut komentar dari netizen.

mia_abyan: Eh kok ada 2

corryrailariza96 : Itu kok ibu2 di kaca liatnya ke belakang

fonnyseptiam : lah jdi terlihat horor

lessarahcman : Mukanya ada dua

bhima77 : Aneh byangan na jga ikut selfie jga

andien_ajjaaahh : Ada hantu dkaca...

affrillyaprast : Nakutin

sochi_chatun_azizah : Editan...mukanya aja beda sm yg di kaca

Sumber: http://bogor.tribunnews.com/2016/09/27/sekilas-memang-biasa-tapi-ada-yang-aneh-dengan-foto-ini-netizen-bayangannya-ikut-selfie?page=2